[Antologi Kepompong] Tetangga Baru (lagi)

Cipete, wilayah di selatan Jakarta yang penuh dengan tetangga yang banyak cerita. Mulai dari cerita soal tetangga yang senang banget bercanda seperti Mas Ame dan Natnat, sampai tetangga yang gampang banget akrabnya seperti Ivy dan Chika. Dan Cipete kembali kedatangan tetangga-tetangga baru yang baru aku kenal.

Pertama, mari kita berkenalan dengan Mbak Puspa, teman sekantor aku yang baru saja berpindah tugas ke Tangerang (tempat dimana aku kerja juga di stasiun televisi yang sama). Alasan ia pindah ke Cipete karena ia dan suaminya, Bayu, punya rencana kalau sehabis nikah, mereka pengen pindah ke Jakarta.

Mbak Puspa ini punya tampilan yang sekilas mengingatkanku dengan salah satu aktris film Jepang. Yup, yang aku maksud adalah Saeko Matsushita. Hanya saja, dibandingkan Saeko, ia lebih sering berpakaian layaknya ibu-ibu kebanyakan. BTW dia ramah kok ke semua orang, bahkan pas hari pertama pindahan pun ia banyak-banyakin kenalan sama tetangga di sekitarnya, termasuk Mas Ame, Chika, Natnat dan Ivy.

Tapi Cipete bukan hanya kedatangan Puspa dan Bayu saja, secara mendadak, sahabat lamaku semasa di Bali, Gina, juga memilih tinggal di Jakarta. Malah numpang tinggal di rumah baruku di Cipete lagi. Alasannya pindah ke Jakarta karena ia baru aja lolos SBMPTN di salah satu universitas negeri di Jakarta. Persisnya, sekampus sama teh Dewi. Otomatis, aku harus nyiapin kamar baru untuk Gina selama tinggal di Jakarta. Untung, kamarnya teh Dewi bisa dipakai buat dua orang. Jadi, selain punya temen baru di kampus, ia pun punya teman sekamar yang baru.

Tapi enggak seperti teh Dewi yang aku anggap seperti anak angkat, Gina masih tetap harus kembali ke pulau dewata suatu saat nanti. Entah pas lebaran atau pas ia menyelesaikan pendidikannya di Jakarta. Tapi, cerita-cerita baru yang akan ditulis setelah ini akan semakin berwarna dengan kehadiran Gina, Mas Bayu dan Mbak Puspa.

Sampai jumpa di Cerita tentang Jakarta berikutnya!

Leave a comment

Design a site like this with WordPress.com
Get started